Berikut 4 Pesan Penting Himbauan Kapolres Enrekang Hadapi Pilkades Serentak

Enrekang – Kapolres Enrekang AKBP Ibrahim Aji kumpulkan anak buahnya yakni personil Bhabinkamtibmas di beberapa Masjid di Wilayah Hukum Polres Enrekang, Jumat (17/11).

Pembacaan himbauan Kamtibmas itu digelar secara serentak di beberapa masjid di wilayah hukum Polres Enrekang dalam rangka menghadapi Pilkades Serentak Kab. Enrekang tahun 2017 yang akan dilaksanakan pada 55 Desa di Kab. Enrekang pada tanggal 29 November 2017.

“Dengan adanya penyampaian himbauan kamtibmas tersebut diharapkan masyarakat turut serta dalam menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah hukum Polres Enrekang sehingga pelaksanaan Pilkades Serentak Kab. Enrekang 2017 berjalan aman, lancar dan kondusif,” ungkap AKBP Ibrahim Aji.

Berikut pesan himbauan yang disampaikan Kapolres Enrekang yakni, pertama disampaikan kepada seluruh masyarakat dalam pelaksanaan Pilkades agar tidak mudah terprovokasi, wujudkan Pilkades yang jujur, adil, aman dan damai dan pilihan boleh berbeda tetapi kita tetap bersaudara. Berikutnya, hindari perbuatan anarkis, main hakim sendiri, pelecehan, pencemaran nama baik dan intimidasi seseorang, institusi, lembaga,kelompok atau golongan.

“Hindari isu-isu yang berbau Sara dan memprovokasi masyarakat yang dapat memecah belah persatuan dan kesatuan serta menganggu kamtibmas dalam pelaksanaan Pilkades,” kata dia.

Pesan terakhir adalah menang atau kalah dalam pelaksanaan Pilkades agar tetap saling menghargai dan menghormati satu sama lain.

“Permasalahan yang terjadi dapat dimusyawarahkan atau diproses sesuai dengan hukum yang berlaku,” pungkasnya.

Berikut nama-nama personil dan lokasi pembacaan himbauan kamtibmas sebagai berikut :
a. Masjid Nurul Takwa Bule Desa Tallung Tondok Kec. Malua Kab. Enrekang oleh Kapolsek Malua AKP Sudarman, SE
b. Mesjid Dusun Kampong Tangnga Desa Tallu Bamba Kec. Enrekang Kab. Enrekang oleh Bhabinkamtibmas Desa Tallu Bamba Briptu Firman.
c. Masjid Istiqamah Dusun Tampo Desa Tampo Kec. Anggeraja Kab. Enrekang oleh Bhabinkamtibmas Desa Tampo Bripda Umar.
d. Masjid Taqwa Desa Kolai Kec. Malua Kab. Enrekang oleh Bhabinkamtibmas Desa Kolai Bripda Muh. Ilham Syam
e. Masjid Syuhada Desa Bonto Kec. Malua Kab. Enrekang oleh Bhabinkamtibmas Desa Bonto Briptu Yunshar
f. Masjid Dusun Sabbang Desa Mangkawani Kec. Maiwa Kab. Enrekang oleh Bhabinkamtibmas Desa Mangkawani Bripda Heriadi.
g. Masjid Nurul Takwa Desa Saruran Kec. Anggeraja Kab. Enrekang oleh Bhabinkamtibmas Desa Saruran Bripda Sadlydar.
h. Masjid Nurul Hidaya Desa Rante Mario Kec. Malua Kab. Enrekang oleh Bhabinkamtibmas Brigpol Ibrahim
i. Mesjid Ar-Rahman Dusun Kumadang Desa Karueng Kec. Enrekang Kab. Enrekang oleh Bhabinkamtibmas Desa Karueng Briptu Taufik
j. Mesjid Sarong Desa Tokkonan Kec. Enrekang Kab. Enrekang oleh Bhabinkamtibmas Desa Tokkonan Briptu Rahmat Hidayat

 

Pos terkait